Divhumas Polri Kunjungi Pondok Pesantren, Sosialisasikan Tangkal Paham Radikalisme dan Terorisme

Bos Com,BATUBARA - Divisi Humas Mabes Polri menyambangi Pondok Pesantren Guntur, Desa Guntung, Kecamatan Lima Puluh Pesisir, Kabupaten Batubara, Kamis (26/8).


Dalam kunjungan itu, Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Pol Ahmad Ramadhan, menyampaikan sosialisasi menangkap masuknya paham radikalisme dan terorisme kepada anak-anak pondok pesantren.


Turut hadir dalam sosialiasi itu, Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi, Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis dan Pengurus Harian Badan Penanggulanan Extrimisme dan Terorisme MUI Pusat Muhammad Makmun Rasyid.


Ahmad Ramadhan mengatakan, kedatangannya dalam rangka memberikan pencerahan kepada anak-anak pondok pesantren tentang pencegahan radikalisme dan penanganan terorisme.


"Kita telah menyampaikan saat ini aksi-aksi terorisme telah merapat kepada anak-anak muda. Kita telah menanam tentang kecintaan terhadap tanah air dan menitipkan kepada ustad serta tenaga pengajar untuk memberikan bimbingan tentang kontra radikalisme," katanya.


Menurutnya, kontra radikalisme merupakan benteng pertahanan diri agar tidak terpapar paham radikalisme melakukan tindak terorisme.


"Terorisme merupakan musuh kita bersama. Oleh karena itu saya mengajak agar kita bersama-sama memerangi paham radikalisme dan terorisme," tuturnya.


Usai menyampaikan sosialisasi menangkal paham radikalisme dan terorisme, Kabag Penum Divisi Humas Polri bersama Kabid Humas Polda Sumut dan Kapolres Batubara turut membagikan paket sembako kepada anak-anak Pondok Pesantren Guntur membantu meringankan beban di tengah pandemi Covid-19.


"Semoga bantuan yang diberikan ini bermanfaat kepada adek-adek ponpes untuk terus belajar menimba ilmu walaupun disituasi pandemi Covid-19. Tetap patuhi prokes sehingga terhindar terpapar Covid-19," harap Ahmad Ramadhan mengakhiri.(JN)

Lebih baru Lebih lama