MEDAN - Perayaan Natal Muda mudi EFRATA Tahun 2021 Kelurahan Cinta Damai, Tanjung Gusta Medan patut diancungi jempol. Pasalnya terlihat gambaran kerukunan umat beragama dikarenakan turut hadirnya Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Nahdlatul Ulama dan Laskar Merah Putih mengikuti hari besar umat Kristiani tersebut, Selasa (21/12/2021).
Perayaan Natal Tahun 2021 ini mengusung Tema "I Can't but we can ready to win (Roma 8 : 37), Kita mampu jika kita bersama, siapakah untuk menang? turut dihadiri Lurah Kelurahan Cinta Damai, perwakilan Polsek Medan Helvetia, Pdt H.F Panjaitan Sth "Pengkhotbah", Pengurus Bara JP Kota Medan, Parkin SM Sihaloho Dan Pengurus Relawan PASTI BOBBY Kota Medan, Budi Maulana.
Dalam sambutannya, Ketua Panitia Perayaan Natal Muda mudi EFRATA Tahun 2021 Kelurahan Cinta Damai, David Nainggolan mengatakan bahwa perayaan Natal ini merupakan kedua kalinya setelah terbentuknya Muda Mudi Efrata pada bulan September 2019.
"Muda mudi Efrata hampir sama dengan muda mudi gereja namun lebih ke masyarakat. Jadi saat kami melakukan kegiatan natal, kami mencoba berbuat yang berbeda, nah, timbul kami bisa mengundang dari Banser NU, saudara kita yang muslim disekitar masyarakat kita di Perayaan Natal," ujarnya saat di wawancara di Gereja HKBP Sion Jalan Makmur No. 12, Kel Cinta Damai, Kec. Medan Helvetia.
Tidak itu saja, Muda Mudi Efrata juga memiliki program kepedulian untuk masyarakat seperti kegiatan Peduli LIngkungan dan Bakti Sosial.
"Adapun kegiatan kami seperti gotong royong di Kelurahan Cinta Damai dan Kelurahan lainnya. Dan Natal tahun ini, kita tetap mengundang banser NU, jadi mereka siap hadir dan kita pun sudah buat kesepakatan jika Banser butuh muda mudi efrata, kita juga siap seperti jika mereka kekurangan tenaga kemanusiaan, kita siap membantu," tambah David.
David berharap muda mudi Efrata tetap dapat menjaga silahturahmi dan kerukunan umat beragama dan bisamerangkul muda mudi lainnya untuk membuat kegiatan positif lainnya.
"Untuk Tahun 2022 kita juga akan membuat seminar anti narkoba, mengingat kita kaum muda rusaknya karena narkoba, karena kami sadar faktor lingkungan sangat mempengaruhi baik tidaknya. Jadi kegiatan kita buat di lingkungan kita dulu, jika sukses kita akan merangkul lainnya," harapnya mengakhiri.
Dilokasi yang sama, Pembina Muda Mudi Efrata, Benget Naibaho sangat mengapresiasi kegiatan Perayaan Natal yang dilaksanakan Muda Mudi Efrata. Ia menegaskan bahwa apa yang dilakukan memberi contoh terbaik pada generasi muda lainnya.
"Perayaan natal Pemuda Efrata kita sambut dengan positif, mereka bisa berbuat, bisa berkarya terlebih mereka bisa mnengundang kehadiran Banser NU yang memberikan contoh terbaik pada generasi muda dalam membina kerukunan dan meningkatkan toleransi antar umat beragama," ucapnya sambil tersenyum.
Benget menambahkan, kegiatan toleransi agama itu patut dikembangkan kepada generasi muda lainnya.
"Artinya dengan kehadiran Banser NU dalam perayaan muda mudi Efrata, mereka sudah memberikan yang terbaik kepada masyarakat. Dan harapan kita kedepan, muda mudi Efrata terus berbuat yang terbaik ditengah-tengah masyarakat terlebih di depan tuhan, sesuai slogan Muda Mudi Efrata jadi lentera, menjadi sinar kecil untuk warga sekitar dan negara," harapnya mengakhiri. (Red)