Turut hadir dalam peninjauan tersebut Bupati Serdang Bedagai, Wakil Bupati Serdang Bedagai, Pejabat Utama Polda Sumut serta Kapolres Serdang Bedagai
Kapolda Sumut meninjau pelaksanaan vaksinasi merdeka bagi anak usia 6-11 tahun di Kab. Serdang Bedagai yang dilaksanakan bertempat di Yayasan Perguruan R.A. Kartini Serdang Bedagai
Adapun target dalam vaksinasi tersebut sebanyak 1.490 orang dengan tim vaksinator sebanyak 7 tim terdiri dari Polri dan Dinkes dengan menggunakan vaksin jenis Sinovac
Disana, Kapolda Sumut juga melakukan dialog interaktif via zoom meeting dengan seluruh sekolah yang melaksanakan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun di Kab. Serdang Bedagai
"Pelaksanaan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun ini adalah program yang harus kita tuntaskan di tahun 2022 ini, karena anak-anak akan mulai melaksanakan pembelajaran secara tatap muka. Saya harap dalam waktu 2 minggu sudah selesai pelaksanaan vaksinasi ini", ucapnya
Orang nomor satu di Polda Sumut ini turut memberi apresiasi setinggi-tingginya dan berterimakasih kepada Bupati, Kapolres, Dandim, tenaga medis dan seluruh pihak yang membantu dalam pelaksanaan vaksinasi atas capaian vaksinasi di Kab. Serdang Bedagai.
"Percepatan vaksinasi adalah salah satu cara untuk menekan angka penyebaran Covid-19 sebagai bentuk pemantapan dukungan Polri dalam penanganan Covid-19", lanjutnya
Diakhir peninjauan, Kapolda Sumut berdialog serta membagikan bingkisan dengan anak-anak sekolah yang menjadi penerima vaksin
Pelaksanaan vaksinasi merdeka anak usia 6-11 di Kab. Serdang Bedagai akan dilaksanakan pada 58 sekolah dengan target sebanyak 5.980 anak.(JN)