Peduli Kesehatan Warga Binaan, Rutan Cipinang Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Rutin Berikan Pelayanan Kesehatan

Bos com,JAKARTA – Dalam rangka mewujudkan pelayanan kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakan (WBP), Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Cipinang Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta terus berusaha sigap dan optimal memberikan pelayanan kesehatan dan pengobatan secara rutin kepada warga binaan yang ingin memeriksa kesehatannya, pada hari Rabu (18/5/2022)


Pelayanan kesehatan terhadap warga binaan ini dilakukan setiap hari dengan dilayani oleh petugas medis yang bertugas secara bergantian. “Kami siap melayani keluhan dan mengobati warga binaan yang ingin memeriksa kesehatannya,” ucap dr. Timoria Poliklinik Rutan Cipinan

Demi meningkatkan kesehatan warga binaan, mereka diharapkan tidak perlu ragu lagi dengan pelayanan poliklinik Rutan Kelas I Cipinang yang telah menyediakan obat-obatan lengkap dan perawatan secara optimal. Apabila pasien sakit tergolong berat, maka akan dirujuk ke rumah sakit setempat untuk dilakukan pemeriksaan yang lebih akurat agar bisa diketahui sakit yang diderita pasien tersebut.


Hal yang sama disampaikan, Kepala Subseksi Administrasi dan Perawatan Sakti Wahyu Gumilar menyampaikan, “Pemeriksaan dan pengobatan yang diberikan oleh tenaga kesehatan Rutan Cipinang ini merupakan komitmen kami agar seluruh warga binaan Rutan Cipinang selalu dalam keadaan sehat,” ujarnya


Lebih lanjut, “Kami harap seluruh tenaga kesehatan sigap dan optimal dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi warga binaan. Apalagi pandemi Covid-19 belum selesai. Lakukan terus deteksi dini kesehatan warga binaan serta lakukan-langkah medis yang tepat dan terukur bila terdapat warga binaan yang sakit,” pintanya.(JN)

Lebih baru Lebih lama