Demi meningkatkan kualitas asesmen yang dilakukan oleh asesor pemasyarakatan, Tim dari BSK Kumham mengunjungi Lapas Perempuan Kelas II A Medan guna menggali informasi tentang pelaksanaan asesmen, kendala yang dihadapi serta harapan dari asesor di Lapas Perempuan Kelas II A Medan guna efektifitas dan optimalisasi peran asesor.
Kegiatan ini merupakan program BSK Kumham, dalam rangka analisis strategi kebijakan tentang implementasi kebijakan asesmen risiko dan kebutuhan bagi tahanan, narapidana, anak dan klien pemasyarakatan oleh asesor pemasyarakatan. Selain Lapas Perempuan Kelas II A Medan, Tim BSK juga mengunjungi Lapas/ Rutan dan Bapas di wilayah Medan Sekitar, Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara. Kegiatan serupa juga dilaksanakan pada wilayah-wilayah lain di beberapa provinsi guna mengumpulkan data dan merumuskan kebijakan yang terbaik dalam pelaksanaan asesmen oleh Asesor Pemasyarakatan.(JN)