Bos com,JAKARTA—Memasuki hari ketiga, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Mhd. Jahari Sitepu hadir pada Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Kinerja Program Penegakan dan Pelayanan Hukum Bidang Kekayaan Intelektual dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2023 membahas tentang Rancangan Target Kinerja (Tarja) KI Tahun 2024, bertempat di Shangri-La Hotel, Karet Tengsin, Jakarta Pusat. (Jum'at, 27/10/2023)
Diawal kegiatan Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual, Min Usihen menyampaikan capaian target kinerja pada tahun 2023 secara akuntabel.
"Apresiasi yang luar biasa terhadap kinerja yang telah dilakukan kanwil se-Indonesia dan sukseskan Tahun Indikasi Geografis 2024 melalui dukungan atas program dan kegiatannya," ucap Min Usihen.
"Mari bersama-sama bergandeng tangan bekerja cerdas, keras, ikhlas dan tuntas mewujudkan layanan KI berkelas dunia (World Class IP Office)," tutup Dirjen KI.
Dilanjutkan dengan pembagian Kelompok Kerja agenda pembahasan Rancangan Tarja Tahun 2024, Kanwil Sumatera Utara Masuk Pokja IV.
Turut mendampingi Kepala Divisi Pelayanan Huium dan HAM, Kepala Bidang Pelayanan Hukum, Kepala Subbidang Pelayanan KI dan staff.(JN)