Bos com,MEDAN - Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas II A Medan, Agustinawati Nainggolan beserta jajaran mengikuti kegiatan rapat persiapan Monitoring Evaluasi RKT Reformasi Birokrasi Triwulan IV Tahun 2023, Jumat (10/11).
Dalam kegiatan tersebut, hal-hal yang disampaikan yaitu mengenai hasil Monev RKT RB Triwulan I-IlI, Mekanisme dan Ketentuan Monev RKT RB Triwulan IV, Sosialiasi Pengembangan Aplikasi E-RB dan dilanjutkan dengan Pengarahan dari Inspektur Wilayah II.
Diharapkan melalui kegiatan tersebut, Lapas Perempuan Medan mampu berkontribusi dalam membangun Reformasi Birokrasi di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM yang berdampak pada kepuasan yang efektif terhadap pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.(JN)