Terapkan Strategi Cegah Gangguan Kamtib, Lapas Kelas IIA Pematangsiantar Rutin Laksanakan Perawatan Gembok Kamar Hunian

Bos com,PEMATANG SIANTAR - Lapas Kelas IIA Pematangsiantar Kanwil Kementerian Hukum dan Ham Sumut melalui jajaran KPLP beserta Regu Pengamanan melakukan perawatan dan pemeliharaan gembok kamar hunian warga binaan. Hal insidentil seperti ini merupakan salah satu upaya deteksi dini pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban di dalam Lapas.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ka. KPLP Lapas Pematangsiantar, bersama para pejabat structural Lapas Pematangsiantar. Menurut beliau, giat kali ini dinilai sangat krusial dalam memastikan keamanan lapas. Sebap selain melaksanakan perwaratan terhadap gembok lama, giat ini juga dilaksanakan guna mencek kondisi gembok tiap kamar blok hunian sehingga dapat dilaksanakan penanganan dini apabila terdapat gembok yang berada dalam kondisi kurang oktimal

Perawatan sekaligus pengecekan gembok merupakan giat rutin yang dilaksanakan tim pengamanan Lapas Pematangsiantar. Diharapkan dengan terlaksananya kegiatan ini dapat meminimalisir terjadi hal yang dapat mengganggu keamaan dan ketertiban di Lapas Pematangsiantar terkhusus di areal blok hunian.(JN)








Lebih baru Lebih lama