Bos com,SAMOSIR- Jajaran Pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Pangururan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara ikuti Uji Kompetensi (UKOM) Teknis dalam rangka Pemetaan Jabatan dengan menggunakan Aplikasi Computer Assisted Test (COMET) pada Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian (SIMPEG) Kemenkumham secara online, Senin (08/01).
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI. Ujian Kompetensi ini juga diikuti pegawai sesuai dengan jabatannya masing-masing.
Hasil ujian kompetensi akan menjadi acuan untuk pengembangan pelatihan dan pengembangan di masa mendatang. Dengan adanya evaluasi yang berkelanjutan, diharapkan pegawai khususnya di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara dapat terus beradaptasi dengan tuntutan tugas yang semakin kompleks.