Target penyuluhan ini bukan hanya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) namun juga Pegawai Lapas Kelas IIB Gunungsitoli. Tujuan utama dari gerakan PHBS adalah meningkatkan kualitas kesehatan melalui proses penyadartahuan yang menjadi awal dari kontribusi WBP dalam menjalani perilaku kehidupan sehari-hari yang bersih dan sehat.
Manfaat PHBS yang paling utama adalah terciptanya masyarakat dalam hal ini WBP dan Pegawai yang sadar kesehatan dan memiliki bekal pengetahuan dan kesadaran untuk menjalani perilaku hidup yang menjaga kebersihan dan memenuhi standar kesehatan.
Perilaku Hidup bersih dan Sehat yang dianjurkan dilakukan WBP dan Pegawai yaitu:1. Mencuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah makan, 2. Mengonsumsi makanan sehat 3. Olahraga yang teratur 4. Tidak merokok di dalam lingkungan blok 5. Membuang sampah pada tempatnya, dan 6. Melakukan kerja bakti bersama untuk menciptakan lingkungan yang sehat
Pada akhir kegiatan, Yosua selaku Kasi Binadik dan Giatja Kelas IIB Gunungsitoli mengatakan penyuluhan tersebut sangat berguna dalam keadaan cuaca yang tidak menentu banyak WBP dan pegawai terkena penyakit seperti demam, batuk atau pilek yang sangat cepat menjangkit di lingkungan padat seperi di Lapas.
Dukung terus Tim Humas Lagusit, Like dan Share Bapak/Ibu sangat berarti bagi kemajuan Humas Lagusit. Terimakasih/Ya'ahowu.(JN)