Kalapas Perempuan Medan, Agustinawati Nainggolan hadir langsung dalam kegiatan pembukaan. Dalam sambutannya, Anak Agung Gde Krisna menyampaikan pentingnya kegiatan olahraga sebagai salah satu upaya untuk membangun kesehatan fisik dan mental pegawai. Agung juga menekankan nilai-nilai positif yang bisa diambil dari olahraga, seperti disiplin, kerjasama, dan sportivitas, yang sangat relevan diterapkan dilingkungan kerja.
"Jadikan pekan olahraga ini tidak hanya menjadi sarana untuk mengukir prestasi, mari kembali kita pererat kebersamaan dan kekompakan. Saya harapkan kekompakan ini juga berlanjut ke lingkungan kerja kita, telah kita ketahui bersama bahwa Kanwil Kemenkumham Sumut merupakan sebuah tim yang besar maka diperlukan teamwork yang baik dan solid dalam mencapai tujuan kita bersama," ucap Agung.(JN)