LPKA Medan Hadiri Rakor DILKUMJAKPOL PLUS 2024

Bos com,MEDAN - Pelaksana tugas Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Medan, Dat Menda S.H., M.Si., menghadiri Rapat Koordinasi DILKUMJAKPOL PLUS yang diadakan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara di Hotel Grand Mercure Mahacipta Medan Angkasa, Kamis (25/7).

Dat Menda mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi antar institusi penegak hukum di wilayah Sumatera Utara sehingga terjalinnya kerjasama antar penegak hukum dalam ketata laksanaan Sistem Peradilan Pidana Terpadu dalam upaya penanganan overcrowded. Karena Lapas dan Rutan yang overcrowded akan mempengaruhi psikologi Warga/Anak Binaan Pemasyarakatan yang dapat memicu potensi terjadinya Gangguan Keamanan dan Ketertiban.

"Ini adalah momen untuk menyamakan persepsi demi meningkatkan kerjasama antar penegak hukum dalam ketata laksanaan Sistem Peradilan Pidana Terpadu antara institusi penegak hukum di wilayah Sumatera Utara". Ujar Dat Menda.(JN/IG)



Lebih baru Lebih lama