Pimpin Apel Pagi Pegawai, Kalapas Kelas IIA Pematangsiantar Tegaskan Kepada Jajaran Larangan Judi Online

Bos com,PEMATANGSIANTAR - Kegiatan apel pagi merupakan agenda rutin pegawai sebelum mulai melaksanakan tugas. Selain untuk membangun kedisiplinan serta meningkatkan etos kerja pegawai, Apel pagi juga merupakan sarana bagi pimpinan dalam menyampaikan informasi serta himbauan yang dinilai penting atau urgen kepada jajaran.

Pada agenda apel pagi kali ini, Kepala Lapas Kelas IIA Pematangsiantar bertindak sebagai Pembina Apel, selain mengingatkan segenap jajaran untuk terus mempertahankan kinerja positif di awal semester genap tahun ini, M. Pithra Jaya Saragih juga turut menyampaikan beberapa hal terkait integritas dan kedisiplinan pegawai. Beliau menekankan tentang pentingnya kedisiplinan. Begitu juga dengan integritas yang harus selalu dijaga dengan baik karna integritas adalah tolak ukur kualitas seorang petugas.

Lebih dari itu, maraknya praktik Judi Online yang tidak jarang merugikan pribadi serta social juga turut menjadi focus Pithra dalam arahannya. Beliau menekankan jajaran untuk menghindari praktik judi online yang kini menjadi fokus pemberantasan oleh satgas judi online.

"Kembali saya mengimbau kepada masing-masing jajaran agar tidak terlibat dengan judi online sebagaimana arahan dari bapak presiden. Judi online sangat meresahkan di tengah masyarakat sehingga saya berharap kepada jajaran agar jangan sampai terlibat", himbau Kalapas.

Selain mengingatkan jajaran akan bahaya judi online, Pithra juga menyampaikan kepada para pejabat untuk mempersiapkan jajaran masing-masing terhadap event-event mendatang. Seperti peringatan hari Dharma Karya Dika ke-79. Beliau juga berharap agar data warga binaan yang akan mengikuti pilkada dapat segera diselesaikan, mengingat momen Pilkada sudah di depan mata.(JN/IG)



Lebih baru Lebih lama