Bos com,MEDAN- Bertempat di Vihara Cetiya Ananda Lapas Perempuan Medan, WBP yang beragama Buddha diajak melakukan meditasi perenungan tiratana, Jumat (16/08).
Dibimbing oleh Bhikku dari Yayasan Pubbarama Buddhist Centre Kota Medan, WBP diajak untuk bermeditasi. Tiratana terdiri dari kata Ti, yang artinya tiga dan Ratana, yang artinya permata / mustika; yang maknanya sangat berharga. Jadi, arti Tiratana secara keseluruhan adalah Tiga Permata (Tiga Mustika) yang nilainya tidak bisa diukur; karena merupakan sesuatu yang agung, luhur, mulia, yang perlu sekali dimengerti (dipahami) dan diyakini oleh umat Buddha.
Dengan kegiatan ini, Lapas Perempuan Medan berharap WBP dapat meningkatkan kesadaran batinnya, sehingga dalam kehidupan mereka menjadi lebih damai secara pribadi dan otomatis membawa kedamaian kebaikan juga di keluarga dan lingkungan.(JN)