Kepala Lapas I Medan, melalui Kabid Kegiatan Kerja, Dekki Susanto, menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen .apas untuk tidak hanya menekankar pada rehabilitasi sosial, tetapi juga memperkenalkan keterampilan yang bisa membantu para warga binaan mandiri dan produktif setelah kembali te masyarakat.
"Melalui kegiatan ini kami berharap para warga binaan bisa lebih siap menghadapi kehidupan pasca-hukuman dengan keterampilan yang bermanfaat, sekaligus turut berkontribusi dalam meningkatkan ketahanan pangan di lingkungan sekitar," ujar Dekki.
Dengan langkah-langkah seperti ini Lapas I Medan membuktikan bahwa pemasyarakatan tidak hanya tentang pembinaan fisik dan mental, tetapi juga pemberdayaan ekonomi yang bisa membuka peluang baru bagi warga binaan untuk kembali ke masyarakat dengan kemampuan dan kemandirian yang lebih baik.(IG)