Reinaldi Hutagalung selaku perwakilan Kepala LPKA Medan menyambut baik kedatangan SMPS. Siti Hajar Medan. Dalam audiensi bersama ratusan siswa/i tersebut, Reinaldi Hutagalung menyampaikan keseluruhan fungsi, tugas dan wewenang LPKA Medan.
"Hari ini kami berkolaborasi terkait tugas pokok, wewenang dan fungsi PKA Medan bersama adik-adik SMPS iti Hajar Medan melalui materi tentang pendalaman Pancasila dan wawasan kebangsaan," kata Reinaldi.
Dengan adanya sosialisasi ini, pemahaman adik-adik siswa/i SMPS, siti Hajar bisa mengetahui apa itt embaga pembinaan khusus anak petugas LPKA, tugas, fungsi wewenang dan hak yang harus dikerjakan petugas _PKA Medan itu sudah kita sosialisasikan sehingga menumbuhkan pemahaman yang positif terhadap LPKA," tambahnya
Sementara itu, Ria Puspa Sari Harahap, selaku wakil kepala sekolah SMPS. Siti Hajar Medan mengatakan bahwa kegiatan belajar ini melibatkan siswa kelas delapan Sekolah Menengah Pertama berjumlah 152 siswa, untuk Japat melihat secara langsung egiatan petugas dan Anak Binaan di LPKA Medan guna melihat dan memahami peranan dan fungsi LPKA serta mengetahui kegiatan sehari-hari Anak Binaan di dalam LPKA Medan.
Selain itu, menurut Ria, "Dengan adanya kunjungan belajar ini, LPKA Medan dapat memberikan pembinaan dan penyuluhan khususnya para siswa SMPS. Siti Hajar Medan dengan harapan dapat menanamkan rasa peduli dan empati kepada sesama dan membiasakan kepada mereka untuk disiplin dan taat aturan, jelas Ria.(JN)