Pimpin Apel Pagi, Kalapas Kotapinang Tegaskan Seluruh Petugas Dukung Asta Cita Presiden dan Program Akselerasi Menteri Imipas

Bos com,KOTAPINANG -Pagi ini dalam suasana hening, Kepala Lapas Kotapinang Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumatera Utara, Loviga Ferdinanta Sembiring S.H.M.,H dalam memimpin apel pagi pegawai kembali mengingatkan dan menegaskan tentang Asta Cita Presiden Republik Indonesia dan 13 program akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, kamis (06/01).

Dalam amanatnya, Loviga menekankan orientasi untuk memajukan satuan kerja yakni Lapas Kotapinang dengan mendukung Asta Cita Presiden dan melaksanakan program-program akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. Selain itu, Kalapas menyampaikan agar seluruh petugas dapat segera beradaptasi dengan kondisi kementerian yang baru.

'Kita dukung dan laksanakan Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan 13 program akselerasi yang telah disampaikan Menteri Imipas Agus Andrianto untuk memenuhi tuntutan kompetisi dan perubahan yang semakin cepat pada era yang serba digital," tegas Loviga

Kalapas pun mengingatkan agar seluruh pejabat struktural eselon V tetap berkolaborasi, bersinergi, serta menjalin komunikasi yang baik melalui setiap sub seksi nya untuk terus menjalankan 13 program akselerasi menteri di Lapas Kotapinang

Mengakhiri arahannya, Loviga berpesan untuk senantiasa konsiten dalam pelaksanaan tugas, jaga integritas, oyalitas, serta jalin kerjasama dengan stakeholder dalam upaya peningkatan pelayanan, pembinaan dan pengaman di Lapas Kotapinang.(IG)



 

Lebih baru Lebih lama