Dalam patroli ini, petugas Pengamanan Pintu Utama (P2U) Lapas Sibolga bersama personel Polres Tapanuli Tengah berkoordinasi serta bertukar informasi terkait situasi terkini. Sinergi ini bertujuan memastikan kondisi Lapas tetap aman dan kondusif.
Kepala Lapas Sibolga, Novriadi, menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi peran Polres Tapanuli Tengah dalam memperkuat sistem pengamanan.
Kegiatan patroli sambang ini nerupakan bentuk sinergitas yang erat antara Lapas Sibolga dan Polres Tapanuli Tengah. Kami sangat mengapresiasi kehadiran personel kepolisian dalam memastikan keamanan tetap terjaga, sehingga nemberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat," ujar Novriadi.
Diharapkan, patroli sambang ini dapat terus dilakukan secara rutin guna mencegah potensi gangguan serta mempererat kerja sama antara kedua instansi dalam menjaga ketertiban dan keamanan.(JN)